Pelatihan Mahasiswa Penerima Beasiswa Bidikmisi Universitas... | Portal Akademik - Universitas Batanghari
  • Masuk Fasilitas Portal

Info : +62 741 60 673

02 Juli 2015, oleh admin Print
Pelatihan Mahasiswa Penerima Beasiswa Bidikmisi Universitas Batanghari Tahun 2015

Universitas Batanghari menyelenggarakan pelatihan kepada mahasiswa penerima Beasiswa Bidikmisi, kemarin hari Rabu, tanggal 1 Juli 2015 bertempat di Fakultas Ekonomi. Kegiatan tersebut bertemakan “Kesiapan Mahasiswa Universitas Batanghari dalam Menghadapi MEA dan Darurat Narkoba”. Adapun pemateri yang membahas tentang masalah narkoba yaitu dari Tim Penyuluh BNN Provinsi Jambi, Bapak Imam Hanafi, S.Pd.I.

Pada kesempatannya beliau menyampaikan pandangan Narkoba baik dari sudut pandang agama, bagaimana agama menilainya, berbagai alasan yang mendasari pemakaian narkoba, sosialisasi tentang jenis-jenisnya, bahaya yang ditimbulkannya, strategi dan upaya yang dilakukan pemerintah dalam upaya penanggulangannya, sampai berbicara tentang peraturan dan sanksi tentang narkotika.

Beliau juga berpesan agar masyarakat dalam hal ini mahasiswa bekerjasama untuk turut mengawasi peredaran narkoba, seperti amanat “wajib lapor” yaitu kegiatan melaporkan diri yang dilakukan oleh pecandu Narkotika yang sudah cukup umur atau keluarganya, dan/atau orang tua atau wali dari pecandu narkotika yang belum cukup umur kepada pusat kesehatan masyarakat, rumah sakit, dan/atau lembaga rehabilitasi medis dan rehabilitasi sosial yang ditunjuk oleh Pemerintah untuk mendapatkan pengobatan dan/atau perawatan melalui rehabilitasi medis dan rehabilitasi sosial, seperti yang tercantum dalam PP No 25 Tahun 2010 pasal 1.(admin-s24,2015/07)