KEGIATAN STUDI PENGENALAN KAMPUS DAN STRATEGI KULIAH MAHASISWA (SPEKTRUM) UNIVERSITAS BATANGHARI (UNBARI) 2016
Persiapan kegiatan Studi Pengenalan Kampus dan Strategi Kuliah Mahasiswa (Spektrum) Universitas Batanghari 2016 berlangsung pada hari Minggu (4/9) pukul 14.45 WIB. Para peserta yang berjumlah kurang lebih 512 orang berkumpul di Aula Utama Universitas Batanghari melakukan Pra-Ospek (Pra-Spektrum UNBARI). Peserta diberi pengarahan tentang persyaratan kegiatan Spektrum yang akan dilaksanakan mulai dari hari Senin-Selasa (5-6 September 2016). Panitia menegaskan bahwa tidak akan ada tindakan perploncoan dari para senior terhadap para mahasiswa baru sesuai dengan anjuran dari Dinas Pemerintah. Panitia berharap melalui kegiatan Spektrum mahasiswa mampu menjadi generasi penerus Universitas Batanghari yang mandiri, berkualitas dan berintelektual.(09/2016)