EXPO KKN TEMATIK POSDAYA UNIVERSITAS BATANGHARI... | Portal Akademik - Universitas Batanghari
  • Masuk Fasilitas Portal

Info : +62 741 60 673

12 September 2015, oleh admin Print
EXPO KKN TEMATIK POSDAYA UNIVERSITAS BATANGHARI SEMESTER GENAP T.A. 2014/2015

Pelaksanaan kegiatan Expo KKN Tematik Posdaya Unbari dilaksanakan pada hari Rabu, tanggal 9 September 2015 di Desa Kemingking Dalam, Kecamatan Taman Rajo, Kabupaten Muaro Jambi. Kegiatan yang diikuti oleh peserta mahasiswa Unbari KKN Tematik Posdaya dari 13 Posko yg tersebar di dua Kecamatan, yaitu Kecamatan Taman Rajo (Desa Talang Duku, Desa Kunangan, Desa Tebat Patah, Desa Kemingking Dalam, Desa Teluk Jambu, Desa Dusun Mudo dan Desa Sekumbung), serta Kecamatan Kumpe Ulu (Desa Sakean, Desa Lopak Alae, Desa Pudak, dan Desa Kota Karang). Acara ini dihadiri oleh Bapak Rektor Unbari, Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jambi Ibu Hj. Aslinah Irman, S.H. beserta Rombongan, Bapak Bupati Muaro Jambi, Bapak Camat Taman Rajo beserta Ibu, Bapak dan lbu Wakil Rektor Unbari, Dekan Unbari beserta Staf Pengajar dan Panitia. (admin, 09/2015)