UNIVERSITAS BATANGHARI UNBARI JAMBI KEMBALI MENGUATKAN... | Portal Akademik - Universitas Batanghari
  • Masuk Fasilitas Portal

Info : +62 741 60 673

13 Agustus 2018, oleh admin Print
UNIVERSITAS BATANGHARI (UNBARI) JAMBI KEMBALI MENGUATKAN EKSISTENSI KELEMBAGAANNYA DENGAN MENJALIN KERJASAMA DENGAN UNIVERSITAS ADIWANGSA JAMBI (UNAJA)

Disamping pelaksanaan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dengan UMB dan STIE Muhammadiyah. Pada hari yang sama, Senin 13 Agustus 2018, UNBARI oleh Rektor Bapak H. Fachruddin Razi, M.H. resmi mengadakan kesepakatan bersama untuk peningkatan Tridharma Perguruan Tinggi dengan UNAJA Bapak Dr. Willy Tanjaya, S.H., S.Kom., M.Kn. selaku Rektor UNAJA.

Secara spesifik kesepakatan ini bertujuan untuk membantu kedua belah pihak melakukan peningkatan antara lain seperti peningkatan kemampuan daya saing, mutu pelayanan, pengembangan ilmu pengetahuan dan riset strategis, pengabdian kepada masyarakat, seminar bersama dan publikasi karya ilmiah, serta bidang kemahasiswaan.(admin,08/2018)