LAPORAN REKTOR UNIVERSITAS BATANGHARI PADA WISUDA ke 51 PROGRAM MAGISTER, SARJANA dan DIPLOMA
Bismillahirrohmaanirrohim...
Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh...
Selamat pagi, salam sejahtera bagi kita semua...,
Yth. Gubernur Jambi
Yth. Bapak-Bapak Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FORKOMPIMDA) Provinsi Jambi
Yth. Kepala LLDIKTI Wilayah X
Yth. Pimpinan Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta yang sempat hadir pada pagi ini
Yth. Anggota Senat Universitas Batanghari
Yth. Para Dosen dan Tenaga Kependidikan dilingkungan Unbari
Yth. Bapak/Ibu orang tua wisudawan, hadirin dan hadirat yang berbahagia
Para Wisudawan/Wisudawati yang saya banggakan...
Mengawali sambutan ini, marilah bersama-sama kita memanjatkan Puji dan Syukur kehadirat Allah Subhanahu Wata’ala, karena atas berkat Rahmat dan Karunia dariNya, hari ini kita bisa hadir dan berkumpul di ruangan ini dalam rangka melaksanakan Wisuda ke 51 Universitas Batanghari, Semester Genap Tahun Akademik 2021/2022. Sholawat dan salam semoga senantiasa tercurah kepada junjungan kita Nabi yang mulia, Nabi Besar Muhammad Shallallahu Alaihi Wassalam, serta para keluarga, sahabat dan para pengikutnya hingga akhir zaman.
Setelah 4 (empat) periode Unbari melaksanakan wisuda dengan mengikuti Protokol Kesehatan Covid-19 yang ketat, sehingga wisuda dilaksanan dengan membagi peserta wisuda menjadi dua dan tiga sesi. Pada pelaksanaan wisuda tersebut juga tidak bisa menghadirkan orang tua wisudawan, karena keterbatasn ruangan untuk menjaga jarak yang ditetapkan oleh Gugus Tugas Covid-19. Namun walaupun demikian, pelaksanaan wisuda pada masa pandemi, yaitu wisuda periode ke 47, 48, 49 dan 50 yang lalu tetap terlaksana dengan baik dan hikmat.
Pada wisuda ke 51 ini, Dikti dan Gugus Tugas Covid-19 sudah mengizinkan untuk melaksanakan kegiatan wisuda secara normal, walaupun tetap dengan mengikuti protokol kesehatan terbatas. Dengan adanya izin tersebut, wisuda hari ini bisa dilaksanakan dengan satu sesi saja serta bisa menghadirkan orang tua atau pendamping wisudawan. Hal ini tentu sangat membahagiakan kita. Karena disamping kita hampir terbebas dari wabah pandemi Covid-19, juga pada wisuda ini wisudawan bisa didampingi oleh orang tua, Ibu dan Ayah tercinta, atau Istri/Suami atau pendamping.
Bapak Gubernur, Kepala LLDIKTI, hadirin dan hadirat yang berbahagia,
Pada kesempatan berbahagia ini, izinkan saya selaku Pj. Rektor Universitas Batanghari melaporkan tentang jumlah lulusan yang akan di wisuda. Lulusan Unbari yang akan diwisuda pada hari ini berjumlah sebanyak 570 orang, yang meliputi 5 Fakultas dari 16 Program Studi yang ada di lingkungan Unbari.
Rincian dari 570 orang lulusan tersebut adalah; lulusan jenjang pendidikan Strata Dua (S.2) sebanyak 47 orang, lulusan jenjang pendidikan Strata Satu (S.1) sebanyak 521 orang dan lulusan jenjang pendidikan Diploma Tiga (D.3) sebanyak 2 orang. Pada Jenjang Pendidikan S.2, terdiri dari lulusan Program Studi Magister Ilmu Hukum sebanyak 38 orang dan Lulusan Program Studi Magister Manajemen sebanyak 9 orang. Pada Jenjang Pendidikan S.1 terdiri dari; lulusan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) sebanyak 102 orang, Fakultas Ekonomi sebanyak 140 orang, Fakultas Hukum sebanyak 191 orang, Fakultas Teknik sebanyak 66 orang dan Fakultas Pertanian sebanyak 22 orang. Sedangkan pada jenjang pendidikan Diploma Tiga sebanyak 2 orang, yaitu dari Program Studi Teknik Listrik. Dengan diwisudanya sebanyak 570 orang lulusan pada hari ini, maka Universitas Batanghari telah menghasilkan lulusan sebanyak 16.144 orang.
Dari 570 lulusan yang diwisuda hari ini, terdapat beberapa orang lulusan yang memperoleh prestasi akademik sebagai wisudawan terbaik dari masing-masing fakultas menurut jenjang pendidikan yang ada. Sebagai apresiasi atas prestasi yang dicapainya maka, kepada wisudawan terbaik tersebut akan diberikan piagam penghargaan. Berikut nama-nama lulusan terbaik pada periode wisuda kali ini adalah;
1) Irwan Andy Purnamawan, dari Program Studi Magister Ilmu Hukum, IPK. 3,98 Predikat Lulus “Dengan Pujian”
2) Rahmawati Anamaher, dari Program Studi Magister Manajemen, IPK. 3,88 Predikat Lulus “Dengan Pujian”
3) Alberd Alberto Ardiansyah, dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), pada Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, IPK. 4,00 Predikat Lulus “Dengan Pujian”
4) Ariyani, dari Fakultas Ekonomi, pada Program Studi Manajemen, IPK. 3,99 Predikat Lulus “Dengan Pujian”
5) Nur Fatimatus Sufrah, dari Fakultas Hukum, pada Program Studi Ilmu Hukum, IPK. 3,95 Predikat Lulus “Dengan Pujian”
6) Bintang Muliardi Utamas, dari Fakultas Teknik, pada Program Studi Teknik Sipil, IPK. 3,71 Predikat Lulus “Sangat Memuaskan”
7) Cipta Yuda, dari Fakultas Pertanian, pada Program Studi Budidaya Perairan, IPK. 3,80 Predikat Lulus “Sangat Memuaskan”.
Dari kesemua lulusan terbaik tersebut, dipilih satu orang pemuncak atau Lulusan Terbaik tingkat Universitas dengan Indek Prestasi Komulitif (IPK) tertinggi yaitu, ALBERD ALBERTO ARDIANSYAH, dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, dengan IPK Sempurna 4,00 Predikat Lulus “Dengan Pujian”. Yang bersangkutan lahir di Jambi pada tanggal 5 Februari 2001, putra dari Bapak Dermawan dan Ibu Surianti.
Kepada ananda yang berhasil memperoleh predikat sebagai lulusan terbaik saya ucapkan selamat. Selamat dan sukses atas prestasi luar biasa yang telah anda capai. Semoga kesuksesan ini berlanjut dalam karya dan karir selanjutnya.
Disamping itu perlu juga kami sampaikan informasi lain tentang prestasi wisudawan hari ini. Dari 570 orang lulusan yang diwisuda pada pagi ini, sebanyak 219 orang (38,42%) lulus dengan IPK diatas 3,50 dan sebanyak 331 orang (58,07%) lulus dengan IPK pada kisaran antara 3,00 – 3,50 dan hanya 20 orang (3,51%) yang lulus dengan IPK kurang dari 3,00.
Jika dilihat dari predikat kelulusan maka, terdapat sebanyak 73 orang wisudawan (12,81%) lulus dengan Predikat kelulusan “Dengan Pujian” (Cumlaude) dan 143 orang (25,09%) lulus dengan Predikat “Sangat Memuaskan”. Sementara itu jika dilihat dari status pekerjaan maka, terdapat sebanyak 157 orang (27,58%) dari wisudawan hari ini yang sudah bekerja pada berbagai instansi, baik pemerintah maupun swasta.
Angka-angka tersebut menginformasi kepada kita bahwa, proses akademik di lingkungan Unbari berjalan degngan baik. Walaupun pada masa pandemi proses pembelajaran banyak yang dilakukan secara daring (online), namun para mahasiswa tetap bisa melaksanakan proses pembelajaran dengan baik.
Kami bangga atas prestasi yang kalian capai. Manfaatkan ilmu yang telah diperoleh di kampus untuk diaplikasikan pada masyarakat. Jaga kekompakan antar sesama alumni, selalu membina hubungan baik dengan sivitas akademika unbari. Kami do’akan agar kalian semua selalu sehat dan sukses dalam mengarungi kehidupan di dunia kerja.
Bapak Gubernur, Kepala LLDIKTI, hadirin dan hadirat yang berbahagia,
Akhir-akhir ini media masa terutama media online banyak yang memberitakan tentang polemik yang terjadi di Unbari. Malahan baru-baru ini ada berita di media online dengan judul “Konflik Dualisme Unbari, kampus terancam tutup, mahasiswa dirugikan”.
Berita seperti ini tentulah tidak benar adanya, karena sampai saat ini semua proses akademik di lingkungan Universitas Batanghari masih berjalan dengan baik sebagaimana mestinya. Proses perkuliahan tetap berlangsung, baik perkuliahan secara online (daring) ataupun perkulihan offline di kampus (luring). Proses pembimbingan skripsi, seminar proposal, ujian sidang skripsi ataupun ujian tesis untuk program S2, kegiatan praktikum di laboratorium serta perpustakaan semuanya berjalan seperti biasa. Demikian juga dengan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (Kukerta), mahasiswa magang dan PPL, semuanya tetap berjalan. Bahkan kegiatan wisuda hari inipun merupakan bagian dari kegiatan akademik.
Pada tanggal 10 dan 11 Juni 2022 baru lalu, Unbari dipercaya oleh LLDIKTI Wilayah X menjadi tuan rumah untuk kegiatan Kompetisi Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (KN-MIPA) Perguruan Tinggi Swasta se-Provinsi Jambi tahun 2022. Kegiatan tersebut diikuti oleh perguruan tinggi swasta yang ada di Provinsi Jambi. Bidang kompetisi yang dipertandingkan adalah Matematika, Biologi, Fisika dan Kimia. Suatu kebanggaan bagi kami bahwa, mahasiswa Unbari berhasil meraih Juara pertama dari keempat bidang yang di kompetisikan tersebut. Berikut nama-nama mahasiswa yang berhasil meraih juara satu adalah ;
1. Nadia Julianda, Juara 1 Bidang Kompetisi Matematika
2. Fitrawati, Juara 1 Bidang Kompetisi Biologi
3. Versi Amalia Febriani, juara 1 Bidang Kompetisi Fisika
4. Nuzul Hafizha Asyari, juara 1 Bidang Kompetisi Kimia
Pada tanggal 9 – 14 Mei 2022 yang baru lalu, mahasiswa Unbari yang bernama Muhammad Gilang Romadhan berhasil memperoleh tiga medali dari tiga kategori yang dipertandingkan pada kegiatan “The Word Kempo Championship Tahun 2022” yang diadakan di Tunisia. Tiga medali yang diperoleh tersebut adalah; 1) Medali Emas pada kategori Kata Syncrhonic Male 21-38, 2) Medali Perak pada kategori Self Defence Mix 21-38, dan 3) Medali Perunggu pada kategori Kata Individual Male 21-38.
Berkaitan dengan peningkatan mutu jurnal sebagai wadah publikasi terbitan berkala ilmiah, saat ini Unbari mengelola 22 jurnal elektronik (e-jurnal), yang meliputi semua bidang ilmu dari 5 fakultas dan 16 program studi yang ada di lingkungan Unbari. Baru-baru ini dua jurnal naik peringkat dari Akreditasi Sinta 5 menjadi Akreditasi Sinta 4. Dengan peningkatan Akreditasi tersebut maka, dari 22 jurnal ilmiah elektronik yang ada, sudah Terakreditasi Sinta 4 sebanyak 7 (tujuh) jurnal, dan Akreditasi Sinta 5 sebanyak 9 (sembilan) Jurnal.
Berikut perlu juga kami sampaikan informasi tentang jumlah dosen dan mahasiswa saat ini. Pada semester genap tahun akademik 2021/2022, dosen tetap Unbari berjumlah sebanyak 204 orang, yang terdiri dari dosen dengan kualifikasi pendidikan Doktor (S.3) sebanyak 44 orang (21,57%) dan pendidikan Magister (S2) sebanyak 160 orang (78,43%). Dari 160 orang yang berpendidikan S2 tersebut, sedang menjalankan pendidikan S3 sebanyak 18 orang. Dengan demikian jika 18 orang dosen yang sedang menjalankan pendidikan S3 tersebut menyelesaikan studinya maka, dosen Unbari dengan kualifikasi S3 akan berjumlah sebanyak 62 orang (30,39%). Sedangkan jumlah mahasiswa aktif pada semester Genap Tahun akademik 2021/2022 sebanyak 4.007 orang. Dengan demikan rasio dosen tetap terhadap mahasiswa adalah 1 : 20 (satu orang dosen berbanding dengan dua puluh orang mahasiswa).
Kepercayaan LLDIKTI yang menunjuk Unbari sebagai tuan rumah kegiatan Kompetisi Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (KN-MIPA) Perguruan Tinggi Swasta se-Provinsi Jambi tahun 2022. Serta prestasi-prestasi yang diraih oleh mahasiswa, peningkatan Akreditasi Jurnal Ilmiah dari Sinta 5 menjadi Sinta 4, dan peningkatan kualifikasi akademik dosen tetap, menunjukkan bahwa semua kegiatan akademik maupun non akademik berlansung dengan baik di unbari.
Maka pada kesempatan ini kami ingin meyakinkan kepada kita semua bahwa, Unbari bari-baik saja.... Unbari aman-aman saja..., mari sampaikan informasi yang positif ini kepada masyarakat. Yakinlah bahwa kami akan berupaya dengan segenap sumberdaya yang ada untuk unbari yang lebih baik.
Bapak Gubernur, Kepala LLDIKTI, hadirin dan hadirat yang berbahagia,
Demikianlah laporan yang dapat saya sampaikan pada kesempatan ini, saya mewakili seluruh sivitas akademika Universitas Batanghari mengucapkan selamat kepada seluruh wisudawan dan wisudawati yang diwisuda pada hari ini. Kepada orang tua wisudawan/wisudawai kami mengucapkan ribuan terimakasih atas kepercayaannya yang telah memberi kepercayaan kepada kami untuk mendidik putra dan putrinya untuk menuntut ilmu pengetahuan di Unbari.
Pada kesempatan ini pula, saya mengucapkan terimakasih dan penghargaan kepada seluruh dosen dan tenaga kependidikan di lingkungan Universitas Batanghari. Semoga semua yang telah kita lakukan menjadi ibadah di sisi Allah Subhanahu Wataala.
Harapan saya kepada seluruh wisudawan hari ini, setelah saudara-saudara meninggalkan Universitas Batanghari, jagalah nama baik almamater dengan cara menunjukkan jati diri sebagai seorang Sarjana dan Magister yang beriman dan bertaqwa, serta siap untuk bekerja keras guna menghasilkan karya-karya yang bermanfaat, baik bagi saudara sendiri maupun bagi masyarakat sekitarnya. Tuntutlah ilmu sepanjang hayat dikandung badan, dengan tak henti-hentinya memperbanyak membaca berbagai referensi dan aplikasikanlah dalam kehidupan sehari-hari.
Demikianlah laporan ini kami sampaikan, semoga apa yang telah kita capai saat ini akan menjadi kekuatan untuk menghadapi masa depan, sedangkan apa yang kita rencanakan semoga Tuhan senantiasa memberikan jalan untuk mewujudkannya…, Amin Ya Robbal Alamin……
Selanjutnya kami mohon kepada Bapak Gubernur untuk menyampaikan pidatonya, dan selanjutnya juga kami mohon kiranya Bapak Kepala LLDIKTI Wilayah X juga berkenan untuk menyampaikan sambutan.
Akhirnya kami mohon maaf atas segala kelemahan dan kesalahan. Semoga Allah Subhanahu Wata’ala senantiasa melindungi kita semua, Aamiin Yaa Robbal Alamin.
Sekian dan Terima kasih,
Billahi Taufiq wal Hidayah,
Assalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh...
Jambi, 25 Juni 2022
Pj. Rektor,
Prof. Dr. Herri, SE, MBA