PJ REKTOR UNBARI BESERTA JAJARAN KUNJUNGI... | Portal Akademik - Universitas Batanghari
  • Masuk Fasilitas Portal

Info : +62 741 60 673

15 Juli 2022, oleh admin Print
PJ. REKTOR UNBARI BESERTA JAJARAN KUNJUNGI FAKULTAS PERTAMA BERSEJARAH UNBARI – FKIP UNBARI

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Batanghari (FKIP - UNBARI) Jambi (15/07/2022) mendapat kunjungan kerja Pj. Rektor UNBARI. Pertemuan singkat tersebut bertujuan menguatkan kerja sama antar pihak dalam internal UNBARI.

Sebagai Fakultas tertua dan menjadi cikal bakal lahirnya UNBARI, dahulu terkenal sebagai STKIP sebelum berubah bentuk menjadi Universitas, FKIP UNBARI menjadi salah satu Fakultas andalan di Provinsi Jambi dalam mencetak Guru/ Tenaga Pendidik Profesional.

Pihak Rektorat dengan programnya Smart Campus mendukung pengembangan FKIP ke depannya menjadi unggulan dalam penyediaan layanan berbasis digital, serta peningkatan penyediaan sarana prasarana, dan menggalakkan berbagai program lain yang mendukung perkembangan FKIP - UNBARI kedepannya.(admin,07/2022)